Monday, October 6, 2014

Telkomsel Samsung Indonesia Next Apps Dorong Developer Lokal Indonesia ke Tingkat Regional

(ki-ka) Director Service Innovation Samsung, Andreas W. Djiwandono, CEO Dycode, Andri Yadi, COO Dycode Dyan R Helmi dan Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Marina Kacaribu saat mengumumkan pemenang Indonesia Next Apps yaitu Jepret Story.  Pemenang utama dari kompetisi ini mendapatkan hadiah uang tunai, smartphone Samsung, diundang untuk menghadiri “Startup Mentorship Programmed” yang merupakan program kolaborasi dengan SingTel, didaftarkan untuk mengikuti “Singtel Group – Samsung Regional Mobile App Challenge”, dipromosikan di program Bundling Telkomsel dan di Samsung Galaxy Apps.


Jakarta, 1 Oktober 2014 – Telkomsel dan Samsung terus meningkatkan kerjasama strategis sebagaimana yang telah dicanangkan antara Singtel Group sebagai induk usaha Telkomsel dan Samsung di awal April tahun ini. Kali ini Telkomsel dan Samsung menyelenggarakan program ‘Indonesia Next Apps’ yang merupakan kolaborasi kedua perusahaan di dalam mendorong pertumbuhan ekosistem aplikasi di Indonesia.

Program ini mengidentifikasi developer lokal yang inovatif di Indonesia dan membantu untuk mempercepat pengembangan mereka dalam mendapatkan akses ke tingkat regional. Start-up yang dipilih di program ini akan memiliki kesempatan untuk dipasarkan aplikasinya oleh SingTel (Singapura) , Optus (Australia) , AIS (Thailand) , Globe Telecom (Filipina) , dan Telkomsel (Indonesia) di pasar masing-masing.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Marina Kacaribu mengatakan, “Sebagai operator yang memiliki visi untuk menjadi penyedia layanan mobile digital lifestyle kelas dunia yang terpercaya, kami yakin program kerjasama dengan Samsung  ini akan memberikan dampak yang sangat baik bagi perkembangan ekosistem digital di Indonesia, dimana diperlukan kolaborasi yang menyeluruh antara tiga hal penting, yaitu DeviceNetwork dan Applications. Lewat program ini pun kami ingin mendorong developer lokal di Indonesia untuk dapat menembus pasar regional.”

Samsung Electronics Indonesia yang diwakili oleh Andreas W. Djiwandono selaku Director Service Innovation menambahkan,"Samsung sebagai pemimpin pasar mobile phone Android di Indonesia mendukung teman-teman developer untuk dapat lebih memanfaatkan fitur-fitur dari perangkat Samsung sesuai SDK (software development kit) yang sudah disediakan, sehingga aplikasi yang dibuat bisa memiliki fungsi yang khas jika berjalan pada perangkat Samsung, selain juga memberikan solusi terhadap gaya hidup pengguna Android.  Karena Samsung juga percaya bahwa sebuah perangkat smartphone yang canggih juga harus didukung dengan konten yang baik, menarik, dan mudah digunakan serta sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia. Dan bekerjasama dengan Telkomsel sebagai operator nomor satu di Indonesia kami yakini akan mewujudkan program ini lebih baik lagi.” 

Indonesia Next Apps sukses menjaring sebanyak 147 aplikasi dari 90 lokal developer, dimana kemudian tim juri yang terdiri dari Telkomsel, Samsung Indonesia dan Daily Social mengerucutkan menjadi 7 finalis yaitu Kakatu, Cubeacon, Jepret Story, phiRUNtrophy, PiPets, IO Notes, dan SIGAP. Beberapa parameter penilaian diantaranya adalah ide, model bisnis, desain UI/UX apps, problem solving untuk market, cara monetize, dan lainnya.

Pemenang utama dari kompetisi ini mendapatkan hadiah uang tunai, smartphone Samsung, diundang untuk menghadiri “Startup Mentorship Programmed” yang merupakan program kolaborasi dengan SingTel, didaftarkan untuk mengikuti “Singtel Group – Samsung Regional Mobile App Challenge”, dipromosikan di program Bundling Telkomsel dan di Samsung Galaxy Apps. Selain itu aplikasi yang masuk dalam kategori top 5 akan dipromosikan di Samsung Galaxy Apps homepage.

0 comments:

Post a Comment