Tuesday, December 4, 2012

Telkomsel Raih Best Indonesia Public Relations Program of The Year 2012Post title



Jakarta, 30 September 2012

Komitmen Telkomsel untuk mendukung karya dan kebudayaan anak-anak bangsa melalui komunitas digital Paling Indonesia, meraih penghargaan dari Majalah Mix Marketing (kelompok Media SWA) sebagai Best Public Relations Program untuk kategori CSR Program. Dari 54 progam Public Relations yang layak untuk ikut serta, Telkomsel berhasil membuktikan bahwa karya nyata untuk Indonesia bisa dilakukan lewat komunitas digital sesuai dengan core bisnis-nya sebagai perusahaan operator selular. 

POH Head of Corporate Communication Group Telkomsel, Ricardo Indra mengungkapkan, ”Penghargaan Best Public Relations of The Year 2012 ini merupakan apresiasi bagi Telkomsel dan rekan-rekan di seluruh Indonesia yang tergabung dalam komunitas Paling Indonesia. Komunitas tumbuh secara organic dan dengan sukarela berkontribusi untuk berbagi tentang Indonesia. Kami berharap dapat melaksanakan program yang lebih baik lagi untuk Indonesia dengan payung Telkomsel Paling Indonesia.”

Komunitas Paling Indonesia yang berdiri sejak tahun 2011 merupakan komunitas kreatif anak negeri yang melakukan berbagai upaya melalui dunia digital dan sosial media untuk mengumpulkan khazanah kekayaan budayaIndonesia. Sejalan dengan itu sebagai perusahaan milik bangsa, Telkomsel juga turut mendukung upaya-upaya pelestarian budaya dan warisan keluhuran Indonesia. Komunitas Paling Indonesia juga merupakan perwujudan visi Telkomsel untuk menyatukan dan mewadahi anak-anak bangsa yang memiliki kepedulian terhadap kekayaan budaya dan keindahan tanah air. Telkomsel turut mendukungnya dengan menumbuhkan komunitas ini sebagai bagian dari program Telkomsel Paling Indonesia, baik melalui kegiatan road show maupun melalui situswww.palingindonesia.com.

Situs www.palingindonesia.com sendiri saat ini memiliki lebih dari 1.470 kontributor seluruh Indonesia dan Telkomsel mendukung penuh aktivitas komunitas Paling Indonesia ini. Dengan visi menjadi best and leading mobile lifestyle and solutions provider in the region, Telkomsel menyadari bahwa gaya hidup masyarakat Indonesia saat ini tidak lagi dibatasi waktu dan tempat sehingga wadah digital kreatif yang menarik menjadi kebutuhan sekaligus daya tarik bagi masyarakat dan generasi muda Indonesia. Hingga saat ini jumlah follower twitter @palingindonesia mencapai 14.906 dan jumlah fans di facebook mencapai angka 31.632 fans. Ke depan, komunitas ini bersama Telkomsel juga akan me-release sebuah e-book bilingual yang dapat diunduh gratis berisi berbagai kebudayaan Indonesiadengan tampilan apik dan menarik.

0 comments:

Post a Comment